Translate

Tuhan Memberi Ketenangan Pada Masa Covid 19

Tuhan memberi ketenangan pada masa Covid 19 ~ Landasan firman Tuhan untuk tema Tuhan memberi ketenangan pada masa kesesakan, diambil dari kitab Mazmur 4:2. Pemazmur dalam pimpinan Roh Kudus, menulis : “Apabila aku berseru, jawablah aku, ya Allah, yang membenarkan aku. Di dalam kesesakan Engkau memberi kelegaan kepadaku. Kasihanilah aku dan dengarkanlah doaku!”.

 

Semenjak Virus Corona atau Covid 19 melanda dunia termasuk Indonesia, maka dampaknya sungguh luar biasa. Dunia medis atau kesehatan dibuat kewalahan sampai hari ini. Para medis berjuang di garda terdepan untuk memberikan pertolongan kepada pasien yang terpapar Covid 19. Tidak sedikit dari mereka yang mengalami keadaan yang memprihatinkan termasuk menjadi korban meninggal disebabkan oleh Virus Corona atau Covid 19.

 

Pada sisi lain, aspek ekonomi juga mengalami goncangan. Gelombang PHK di seluruh dunia termasuk di Indonesia terjadi secara besar-besaran. Angka pengangguran melonjak tinggi. Dunia perdagangan atau dunia bisnis ikut terpuruk. Proyek-proyek infra struktur yang sudah ditandatangani kontrak menjadi tertunda pelaksanaannya.

 

Demi menyelamatkan perusahaan, gaji pegawai dipotong. Ada yang tiga 30 % dan ada juga yang 50 %. Ojol dan para pedagang kecil juga menjadi kelompok yang mengalami dampak dari Covid 19 ini. Ekonomi keluarga juga ikut terpengaruh sehingga banyak keluarga yang tidak siap menghadapi situasi ini.

 


Selanjutnya dari aspek psikologis, ada banyak orang hidup dalam kecemasan, ketakutan dan kesesakan. Ini disebabkan oleh Covid 19 atau virus corona yang sampai saat ini belum diketahui kapan akan berakhir. Tidak ada yang bisa menjamin. Semua hidup dalam ketidakpastian.

 

Semua tekanan dan ancaman tersebut, sungguh terasa menyesakkan dada. Beban berat harus dipikul oleh semua orang. Di tengah situasi dan kondisi yang semacam itu, semua orang di seluruh dunia sedang membutuhkan kelegaan, ketenangan dan menjalani hidup bebas dari ketakutan dan kecemasan. Manusia berusaha untuk mencari jalan keluar, namun sampai saat ini belum ada solusinya.

 

Bagi umat Allah, ada kabar baik sebagaimana yang diungkapkan oleh pemazmur : “Apabila aku berseru, jawablah aku, ya Allah, yang membenarkan aku. Di dalam kesesakan Engkau memberi kelegaan kepadaku. Kasihanilah aku dan dengarkanlah doaku!” – Mazmur 4:2.

 

Pertanyaan penting yang harus diajukan ialah : “Bagaimana cara Tuhan memberi ketenangan bagi kita umat-Nya di masa pandemic Covid 19 ini? Berdasarkan firman Tuhan dalam Mazmur 4:2, maka ada beberapa cara Tuhan memberi ketenangan bagi kita di masa pandemic Covid 19 ini, yaitu :

 

1. Ketika kita berdoa kepada Tuhan

Doa merupakan sarana yang Tuhan sediakan bagi kita untuk berbicara, berdialog dan bercerita dengan-Nya. Ada banyak kisah tentang tokoh-tokoh, keluarga dan komunitas umat Allah di dalam Alkitab yang berdoa. Mereka mengalami ketenangan saat mereka berbicara kepada Tuhan tentang beragam pergumulan yang mereka alami. Jawaban-jawaban doa dari Tuhan dialami oleh mereka.

 

Demikian juga dengan kita di masa pandemic Covid 19 ini. Mari kita terus membangun mesbah doa kita. Kita pasti mendapatkan ketenangan ketika kita berdoa kepada Tuhan. Melalui doa-doa kita, Tuhan mencurahkan damai sejahtera-Nya bagi kita, sehingga kita memperoleh ketenangan di tengah pandemic Covid 19.

 

2. Ketika kita membaca firman Tuhan

Rasul Paulus menulis : “Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus” – Roma 10:17. Doa adalah sarana kita berbicara kepada Tuham. Firman Tuhan yang tertulis yaitu Alkitab merupakan cara Tuhan untuk berbicara kepada kita.

 

Pada saat kita banyak membaca dan mendengarkan firman Tuhan, atau mendengar suara Tuhan, kita akan mendapatkan kekuatan dan ketenangan dalam hati dan pikiran kita. Alkitab adalah firman Allah yang berotoritas tanpa salah.

 

Oleh karena itu, marilah kita secara terus-menerus membaca dan mendengarkan serta merenungkan firman Tuhan. Kita akan mendapatkan ketenangan, kelegaan dan sukacita yang melimpah dari Tuhan.

 

“Tetapi Engkau, TUHAN, adalah perisai yang melindungi aku, Engkaulah kemuliaanku dan yang mengangkat kepalaku. Dengan nyaring aku berseru kepada TUHAN, dan Ia menjawab aku dari gunung-Nya yang kudus.” (Mazmur 3:4-5).

 


Post a Comment for "Tuhan Memberi Ketenangan Pada Masa Covid 19"