Mengenal Ajaran Yang Sejati
Mengenal ajaran yang sejati ~ Landasan firman Tuhan untuk tema mengenal ajaran yang sejati diambil dari surat rasul Paulus kepada umat Allah, orang percaya, gereja Tuhan yang ada di kota Galatia, yaitu dalam Galatia 1:1-10. Secara lengkap firman Tuhan yang ditulis oleh rasul Paulus, saya lampirkan di bawah ini. Silahkan para pembaca, membaca dan mengikuti penjelasannya secara lengkap alam video di bawah ini.
1:6 Aku heran, bahwa kamu begitu lekas berbalik dari pada Dia, yang oleh kasih karunia Kristus telah memanggil kamu, dan mengikuti suatu injil lain,
1:7 yang sebenarnya bukan Injil. Hanya ada orang yang mengacaukan kamu dan yang bermaksud untuk memutarbalikkan Injil Kristus.
1:8 Tetapi sekalipun kami atau seorang malaikat dari sorga yang memberitakan kepada kamu suatu injil yang berbeda dengan Injil yang telah kami beritakan kepadamu, terkutuklah dia.
1:9 Seperti yang telah kami katakan dahulu, sekarang kukatakan sekali lagi: jikalau ada orang yang memberitakan kepadamu suatu injil, yang berbeda dengan apa yang telah kamu terima, terkutuklah dia.
1:10 Jadi bagaimana sekarang: adakah kucari kesukaan manusia atau kesukaan Allah? Adakah kucoba berkenan kepada manusia? Sekiranya aku masih mau mencoba berkenan kepada manusia, maka aku bukanlah hamba Kristus.
Secara garis besar, untuk mengenal ajaran yang sejati, pengjaran yang asli, maka ada beberapa indikator, yaitu :
1. Orientasi pengajaran yang asli selalu membawa kita kepada petumbuhan iman, kedewasaan secara rohani dan semakin kuat di dalam Tuhan di dalam kekuatan kuasanya.
2. Orientasi pengajaran yang asli selalu membawa kita kepada ajaran firman Tuhan bukan kepada pengajarnya.
3. Orientasi pengajaran yang asli selalu membawa kita kepada kehidupan yang mempermuliakan Allah dan mengalami perkenanan Allah dalam totalitas hidup kita.
Post a Comment for "Mengenal Ajaran Yang Sejati "