Translate

Manfaat Bersaksi Menurut Alkitab

Manfat bersaksi menurut Alkitab - Bersaksi merupakan tindakan menyampaikan kesaksian atau pengalaman pribadi kepada orang lain. Dalam konteks agama, bersaksi memiliki makna yang lebih dalam. Dalam Alkitab, bersaksi memiliki manfaat yang penting bagi kita sebagai umat beriman. Artikel ini akan menjelaskan beberapa manfaat bersaksi menurut Alkitab.

 Baca juga ini: 3 Cara Mengelola Pikiran Positif Menurut Alkitab

1. Memuliakan Allah.

Salah satu tujuan utama bersaksi menurut Alkitab adalah untuk memuliakan Allah. Dalam Kitab Mazmur 96:3, dinyatakan, “Berserulah kepada Tuhan, segenap bumi, layanilah Tuhan dengan sukacita, datanglah di hadapan-Nya dengan sorak-sorai.” Di sini, pemazmur menegaskan bahwa dalam memberi kesaksian, kita sedang menaikan sebuah seruan kepada dunia atau manusia yang berdosa untuk bertobat dari dosa dan kejahatannya. Selain itu, bersaksi juga merupakan salah satu metode untuk kita melayani Tuhan dengan semangat dan sukacita.

 


Lebih dari itu, bersaksi merupakan sebuah ibadah atau penyembahan dengan selebrasi kemenangan bahwa Yesus telah menang mengalahkan maut sehingga yang percaya kepada-Nya tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal. Dengan bersaksi tentang kuasa, kasih, dan anugerah Allah dalam hidup kita, kita memuliakan-Nya dan mengakui kebesaran-Nya di hadapan orang lain.

 Baca juga ini: Bagaimana Kita Berlomba Dalam Iman ?

2. Membawa Kabar Baik.

Bersaksi juga berarti menyampaikan kabar baik kepada orang lain. Dalam Kitab Markus 16:15, Yesus memerintahkan para pengikut-Nya untuk, “Pergi ke seluruh dunia dan memberitakan Injil kepada segala makhluk.” Di sini, penulis Injil Markus menegaskan bahwa bersaksi merupakan sebuah kegiatan atau aktivitas keluar dari ruangan gereja menuju ke segala arah di dunia ini dengan membawa misi pemberitaan kabar baik.

 

Selain itu, produk yang dibawa untuk diberitakan atau disampaikan adalah Injil atau kabar baik yaitu bahwa hanya di dalam dan melalui Yesus Kristus ada pengampunan dosa dan keselamatan terjamin serta pasti masuk sorga. Di luar Yesus, tidak ada jalan lain, sebagaimana ditegaskan dalam Kisah Para Rasul 4:12, “Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolng langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan.” Dengan bersaksi tentang karya keselamatan Yesus Kristus dan bagaimana Ia dapat mengubah hidup kita, kita dapat membawa kabar baik kepada mereka yang belum mengenal-Nya.

 

3. Menginspirasi dan Mendorong Orang Lain.

Ketika kita bersaksi tentang pengalaman hidup kita dan bagaimana iman kita mempengaruhi kehidupan sehari-hari, kita dapat menginspirasi dan mendorong orang lain. Dalam Surat Ibrani 10:24, tertulis, “Dan marilah kita saling memperhatikan, supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam perbuatan baik.” Di sini, penulis Ibrani mengingatkan kita untuk menaruh perhatian kepada jiwa-jiwa baik yang di dalam tubuh Kristus maupun yang ada di luar komunitas kita. Tujuannya ialah membuktikan bahwa kita mengasihi jiwa-jiwa sehingga dalam semangat kasih itu kita memotivasi mereka untuk percaya kepada Tuhan Yesus dan menerima-Nya sebagai Tuhan dan Juruselamat pribadi mereka.

 Baca juga ini: Gegara Pdt Dr Erastus Sabdono Umat Kristen Pecah Kongsi

Selain itu, bersaksi juga merupakan wujud dari kebaikan yang sudah kita terima dari Allah dalam Yesus Kristus sehingga kita harus berbagi kepada orang tentang Allah dan kebaikan-Nya di dalam dan melalui Tuhan Yesus. Dengan berbagi cerita tentang bagaimana iman kita memberikan harapan, ketabahan, dan kekuatan kepada orang lain, maka sebenarnya kita sedang berjuang untuk merebut jiwa-jiwa dari kebinasaan dan membawa mereka kepada Tuhan Yesus Kristus.

Post a Comment for "Manfaat Bersaksi Menurut Alkitab"