Translate

Cara Mengenal Diri Secara Benar (1)

Cara mengenal diri secara benar ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari kitab Kejadian 1:26. Hal yg sangat buruk akan terjadi apabila kita tidak mengetahui siapa diri kita yang sebenarnya. Tetapi untung besar tatkala anda mengetahui siapa diri anda yang sebenarnya.

Keuntungan itu akan membuat kita: satu, bisa menerima diri sendiri; dua, bisa menerima semua keadaan; tiga, bisa menerima orang lain. Sebelum kita masuk pada keuntungan-keuntungan itu, maka terlebih dulu kita harus mengetahui siapa diri kita yg sebenarnya.

Satu, Mengenal silsilah diri kita – Kejadian 1:26a.
“Berfirmanlah Allah: “Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita”. Asal-usul kita yg sebenarnya ternyata bukan berangkat dari suku dan ras. Mengapa saya katakan demikian. Karena ternyata semua manusia tanpa terkecuali dimulai dari ketika Allah berfirman. Bila setiap orang dapat memahami hal ini dengan baik maka tidak ada lagi pertengkaran yg disebabkan oleh perbedaan suku, dan ras.

Lalu mengapa begitu banyak manusia bertengkar yg disebabkan oleh hal ini? Kemungkinan karena mereka tidak memperoleh pengetahuan yang benar tentang asal-usul diri mereka yang sebenarnya. Asal-usul manusia yang sesungguhnya adalah sebagai berikut:



1)     Allah yang menciptakan kita
Kehadiran manusia setelah Adam & Hawa adalah melalui sebuah proses kelahiran. Tanpa kelahiran tidak mungkin manusia ada. Dilahirkan dan diciptakan adalah dua kejadian yang berbeda. Manusia pertama yaitu Adam, diciptakan Allah pada hari keenam. Sementara manusia setelah itu harus berada didalam kandungan ibunya selama sembilan bulan.

Dalam waktu sembilan bulan itulah manusia mengalami pertumbuhan menjadi manusia yg sempurna. Saya tidak tahu berapa lama selisih waktu hari ke-6 dan hari ke-7. Karena yang terpenting adalah bahwa Allah sendirilah yang menjadikan manusia itu. Manusia memang dilahirkan oleh manusia tetapi tidak menciptakannya. Hanya Allah yg bisa menciptakan manusia.

2)     Allah menciptakan kita menurut gambar-Nya 
Siapakah yg dapat melihat Allah bertemu muka dengan muka? Tidak ada.
Sekalipun manusia tidak dapat bertemu muka dengan muka namun gambar dan rupa Allah ada didalam diri manusia. Lalu, dari manakah datangnya rasa benci, iri hati, didalam diri manusia sekarang ini. Semua itu karena dosa.

Dosa membuat gambar Allah didalam diri manusia menjadi rusak dan pada akhirnya manusia sulit mengenali dirinya sendiri dan mengenal Allah.
Ternyata semua manusia dijadikan dengan kualitas yang sama yaitu segambar dan serupa dengan Allah. Sudah seharusnya manusia dengan sesama manusia lainnya saling mengingatkan hal ini supaya bisa saling menghargai karena mereka dijadikan dengan kualitas yang sama, yaitu menurut gambar dan rupa Allah.

Post a Comment for "Cara Mengenal Diri Secara Benar (1)"