Resep Masakan Cumi Bakar
Resep masakan cumi bakar ~ Kali ini aya akan berbagi resep dengan sahabat bloger di sini yaitu
resep masakan cumi bakar yang maknyos dan tentunya sangat mudah untuk dibuat
dirumah karena selain bahan yang mudah untuk didapatkan, bumbunya juga sangat
familiar sekali ditelinga kita, yah sambil menulis artikel untuk blog masing
masing apa salahnya kalau kita icip icip resep dulu.. berikut resep cumi bakar.
Bahan dan bumbu cumi bakar
Cumi 500 gram,
Garam 1/2 sd teh
Kacang tanah 50 gram, tumbuk kasar
Air jeruk 1 sd teh
Kecap manis 3 sd makan
saus tomat 2 sd makan
saus tiram 1 sd makan
Merica bubuk 3/4 sd teh
Gula pasir 1/2 sd teh
Air 100 ml
Minyak goreng secukupnya untuk
menumis
Baca juga: Resep Masakan Pepes Ayam Daun Kamangi.
Bumbu halus
bawang putih 4 siung, iris
Jahe 2 cm keprek
Cara membuat cumi bakar bumbu kecap
manis
Lumuri daging cumi yang sudah
dibersihkan dari tinta dan kepalanya dengan air jeruk dan garam kemudian
diamkan selama 10 menitan
Tumis bumbu halus hingga beraroma
harum,kemudian tambahkan tumbukan kacang tanah tadi, aduk sampai rata
masukan daging cumi, tuang saus
tomat, saus tiram, kecap manis, merica bubuk, garam dan gula pasir, aduk
kembali hingga bumbu meresap sempurna. Tambahkan air masak hingga meresep
sempurna, angkat dan tiriskan
Bakar atau panggang cumi hingga
harum.. angkat dan cumi bakar kecap manis siap dihidangkan.
Post a Comment for "Resep Masakan Cumi Bakar"