Translate

Cara Mengatasi Masalah Rumah Tangga 2

Cara mengatasi masalah rumah tangga – Pernikahan merupakan sesuatu yang indah dan sakral. Pernikahan yang baik dilandasi oleh kesetiaan, kepercayaan dan saling menyayangi. Bukan berarti sebuah pernikahan akan berjalan mulus tanpa kerikil, tetapi pernikahan yang memiliki landasan yang kuat akan bisa melalui berbagai tantangan. Pasangan suami-istri akan saling menghormati dan berkomunikasi dengan baik untuk mengatasi perbedaan. Oleh karena itu, setiap pasangan yang sudah menikah membutuhkan cara mengatasi masalah rumah tangga.

Makin meningkatnya angka perceraian menunjukkan bahwa rumah tangga saat ini sedang berada dalam kondisi yang kritis dan krisis yang parah. Dilemma ini bukan saja dihadapi dan dialami oleh rumah tangga non Kristen, tetapi juga sedang menimpa rumah tangga Kristen. Oleh karena itu, setiap keluarga membutuhkan cara mengatasi masalah rumah tangga untuk mencegah terjadinya perceraian.

Pertanyaan penting yang harus diajukan ialah: “Bagaimana caranya mengatasi masalah rumah tangga agar perceraian tidak terjadi?” Berikut beberapa cara yang bisa ditempuh untuk meminimalkan meminimalkan masalah rumah tangga.


4. Ciptakan suasana unik dan harmonis.
Suami-istri harus berusaha untuk menciptakan suasana unik dan harmonis dalam rumah tangga. Aktivitas tersebut membuat pernikahan tetap hidup dan bergairah. Pernikahan yang hidup adalah pernikahan yang selalu dihiasi oleh rasa cinta, percaya, keamanan dan rasa saling melengkapi. Hal ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk diraih. Anda akan melakukan banyak pengorbanan untuk meraihnya. Buatlah pernikahan Anda tetap hidup dengan melakukan hal-hal kecil yang unik dan dapat meningkatkan rasa cinta. Sebagai contoh, lakukan hal-hal yang dulu disukai pasangan Anda saat berpacaran seperti memberikan bunga, membuat puisi atau hal-hal romantis lainnya.

5. Sediakan waktu untuk kebersamaan.
Kesibukan dan rutinitas kerja membuat waktu untuk bersama pasangan menjadi berkurang. Oleh karena itu dibutuhkan komitmen menyiapkan dan meluangkan waktu untuk kebersamaan. Anda berdua akan bekerja keras dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga Anda. Terkadang suami-istri memiliki waktu yang sedikit untuk bersama dan berkomunikasi.

Komunikasi merupakan hal yang penting dalam hubungan pernikahan. Tanpa komunikasi, hubungan pernikahan tidak akan bertahan lama dan rasa cinta pun mulai pudar. Jadikan pasangan Anda prioritas dalam hidup. Saat Anda bekerja, cobalah untuk meluangkan waktu menelepon, mengirimkan pesan singkat, atau mengirimkan foto Anda. 

Teknologi telah membuat komunikasi menjadi lebih baik dan mudah. Tetapkan satu malam dalam satu minggu untuk Anda lewatkan dengan pasangan.
Pernikahan merupakan suatu proses pembelajaran yang dapat kita lalui dengan indah. Membuat janji yang akan Anda tepati dapat mempertahankan komitmen serta meningkatkan rasa cinta dalam pernikahan Anda. 
Baca juga: CARA MENGHIDUPI PESAN TERAKHIR TUHAN YESUS.

Post a Comment for "Cara Mengatasi Masalah Rumah Tangga 2"