Translate

YESUS SEBAGAI BENIH PEREMPUAN

Para nabi Perjanjian Lama mengungkapkan kehadiran Yesus Kristus sebagai Mesias, tanpa mengetahui kegenapan nubuatan mereka di kemudian hari dalam Alkitab Perjanjian Baru. Mereka menulis dengan iman bahwa apa yang mereka tulis adalah perintah Allah yang tidak berubah.

Tuhan Yesus sebagai tema ungkapan dalam kitab Taurat Musa dan para nabi Perjanjian Lama. "Ia berkata kepada mereka: Inilah perkataan-Ku yang telah Kukatakan kepadamu, ketika Aku masih bersama-sama dengan kamu, yakni bahwa harus digenapi semua yang ada tertulis tentang Aku dalam kitab Taurat Musa dan kitab nabi-nabi dan kitab Mazmur" - Lukas 24:44.

Buku Musa yang pertama adalah kitab Kejadian dan dalam buku ini, Tuhan Yesus digambarkan sebagai "Benih Perempuan" - Kejadian 3:15. Mengapa Yesus digambarkan sebagi "Benih Perempuan?" Berikut beberapa alasan kuat mengapa Yesus digambarkan sebagai "Benih Perempuan".

1. Yesus Benih Perempuan, membuktikan betapa Allah mengasihi manusia.
Ketika manusia jatuh dalam dosa, Allah tetap mengasihi mereka. Buktinya ialah: (1) Allah mencari manusia, menunjukkan bahwa betapa Allah mengasihi manusia. Musa menulis demikian, "Tetapi TUHAN Allah memanggil manusia itu dan berfirman kepadanya: "Di manakah engkau?" - Kejadian 3:9; (2) Yesus adalah Allah dalam bentuk manusia (Benih Perempuan) supaya dapat menghancurkan kuasa setan dan menyelamatkan manusia demi kasih-Nya.

2. Yesus Benih Perempuan, membuktikan Ia adalah Allah dalam bentuk manusia.
Bukti bahwa Yesus adalah manusia sejati, yaitu: (1) Yesus lahir sebagai manusia. Lukas menulis demikian, "Ketika mereka di situ tibalah waktunya bagi Maria untuk bersalin, dan ia melahirkan seorang anak laki-laki, anaknya yang sulung, lalu dibungkusnya dengan lampin dan dibaringkannya di dalam palungan, karena tidak ada tempat bagi mereka di rumah penginapa" - Lukas 2:6-7; (2) Yesus besar sebagai layaknya manusia. Lukas menulis demikian, "Lalu Ia pulang bersama-sama mereka ke Nazaret; dan Ia tetap hidup dalam asuhan mereka. Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya. Dan Yesus makin bertambah besar dan bertambah hikmat-Nya dan besar-Nya, dan makin dikasihi oleh Allah dan manusia" - Lukas 2:51-52; (3) Yesus mati sebagai manusia - Markus 15:39; (4) Yesus memahami segala masalah hidup manusia - Matius 11:28; (5) Yesus adalah Allah - Yohanes 10:30; Filipi 2:6-8.

Post a Comment for "YESUS SEBAGAI BENIH PEREMPUAN"