Translate

Menjadi Serupa Dengan Kristus

Menjadi serupa dengan Kristus ~ Landasan firman Tuhan untuk tema menjadi serupa dengan Kristus, diambil dari surat rasul Paulus kepada orang-orang kudus dan orang-orang percaya di kota Filipi. Demikianlah firman Tuhan : “Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya” – Filipi 3:10. MENGENAL KUASA KEBANGKITAN YESUS. Ada apa dengan Kuasa Kebangkitan Yesus sebenarnya? Sampai sampai seorang Paulus merindukan untuk mengenalnya. Ada Kuasa apa dibalik Kebangkitan Yesus ? Sehingga menjadi kerinduan yang amat mendalam bagi Paulus? PAULUS SANGAT MERINDUKAN MENGALAMI KUASA KEBANGKITAN YESUS. Pastinya ada sesuatu yang dahsyat. Ada kuasa, power yang tersembunyi dibalik Kebangkitan Yesus. Kita sudah sering mendengar dan membaca bahwa setelah kematianNya, pada hari yang ketiga, Yesus bangkit dalam tubuh yang sempurna dan utuh. Tubuh itu juga yang kemudian naik kesurga. Dan oleh sebab Yesus telah bangkit dari kematian, kita pun satu kali kelak akan mengalami kebangkitan dari antara orang mati.
APA ARTINYA BANGKIT DARI ANTARA ORANG MATI?. Apa artinya memiliki apapun didunia ini jika kita mati? Bukankah semua perjuangan kita menjadi sia sia percuma? Semua berakhir diliang kubur ! Tapi tidak begitu bagi orang yang merindukan Kuasa Kebangkitan Yesus. Kebangkitan adalah awal kebahagian hidup yang abadi, selamanya. Paulus sadar betul bahwa jerih lelahnya dalam mencintai Yesus tidak berakhir diliang kubur. Ada kemuliaan abadi yang menunggunya. Ada kebahagiaan kekal yang menantinya. Hidupnya, perjuangannya dan segala pengorbanannya didunia ini, akan berbuah manis pada saat kebangkitannya. Buat apa berkorban jika akhirnya selesai dilobang kubur? Apa gunanya berjuang melawan hawa nafsu dunia ini jika selesai dialam kematian? Ternyata ada hidup abadi yang menunggunya. Rupa rupanya ada kebangkitan yang akan membawanya hidup bahagia bersama Kristus. Bangkit dari kematian merupakan mimpi indah yang bakal terwujud dan akan dinikmatinya. Inilah hidup yang sebenarnya, abadi dan tidak ada batasnya Bahkan Mazmur 16:10 berbicara sebagai berikut : “sebab Engkau tidak menyerahkan aku ke dunia orang mati, dan tidak membiarkan Orang Kudus-Mu melihat kebinasaan”. Luar biasa ! Itulah hidup kita yang sesungguhnya. Mengapa untuk hidup yang indah itu anda tidak merindukannya? MILIKI KERINDUAN SEPERTI PAULUS KUASA KEBANGKITAN YESUS. BUKAN SAJA ANDA AKAN BANGKIT DARI KETERPURUKAN HIDUP SEMENTARA INI, ANDA AKAN SUNGGUH SUNGGUH BANGKIT DARI ALAM KUBUR UNTUK MEMASUKI HIDUP YANG SEBENARNYA.

Post a Comment for "Menjadi Serupa Dengan Kristus"