Berakar Dan Dibangun Dalam Kristus
Berakar dan dibangun dalam Kristus ~ Landasan firman Tuhan untuk berakar dan dibangun dalam Kristus, diambil dari Kolose 2:7. Demikian firman Tuhan : "Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur."
Bapa ibu yg dikasihi dan mengasihi Tuhan, dalam perenungan kita pagi hr ini, membahas dua istilah yang dipakai dan digabungkan Paulus, untuk menjelaskan hidup orang percaya, yaitu:
• Berakar (istilah tumbuhan dan tanaman) dan
• Dibangun (istilah bangunan, kokohnya bangunan tentu sangat ditentukan fondasi).
Nah, Kedua istilah ini sangat menolong dan memperkaya pemahaman orang percaya bagaimana dirinya hidup berakar, dibangun dan beriman di dalam Kristus.
1. Berakar di dalam Kristus!
Akar pada tumbuhan merupakan hal yang sangat penting: fungsinya sangat banyak: menyerap nutrisi baik organik maupun anorganik, juga akar sbg alat pernafasan dan penyanggah yang kuat bagi pohon. Tanaman yang bertumbuh dengan baik diawali dengan bertumbuhnya akar sehat. Tanaman yang berakar dengan baik akan menumbuhkan pohon yang bagus, bertumbuh segar, punya ranting dan dahan hingga berbuah lebat.
Bapa/ibu yg dikasihi Tuhan, Dari sekian banyak fungsi akar pada tanaman, demikian Paulus menggambarkan hidup orang percaya tentang berakar di dalam Kristus. Jadi orang percaya berakar dalam Kristus berarti sumber hidupnya adalah Kristus, dia akan bertumbuh dan berdiri kokoh atas badai hidup yg akan dialami nya. Gambaran ini diungkapkan pada Mazmur 1:3 "Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil."
2. Istilah kedua yang digunakan Paulus adalah bangunan. Kita pasti memahami dan tahu bahwa yg menentukan kokohnya suatu bangunan adalah fondasi atau dasar yang paling bawah. Design dan warna bentuk dan segala keunikan suatu bangunan pasti akan dihubungkan pada peletakan fondasi yang kuat, karena kekuatan bangunan itu bertumpu pada fondasi.
Sama halnya dgn hidup orang percaya agar tidak goyah dan tenggelam oleh badai masalah yg sedang dan tengah dialaminya, kita harus berdiri diatas fondasi yang kuat yaitu di dalam Yesus Kristus. Sebab tidak ada dasar lain yang dapat menggantikan Kristus, sebab Dia adalah batu karang yang teguh dan kokoh itu.
Berakar dan dibangun di dalam Kristus hidupnya berkelimpahan dan teguh karena dengan sumber kehidupan yaitu Kristus itu sendiri. Seiring dengan itu hidup yang berakar dan dibangun di dalam Kristus akan senantiasa hidup di dalam ungkapan rasa bersyukur atas semua yang Tuhan kerjakan dalam hidup kita.
(Band. 1 Tes. 5:18)
Bapa/ibu yg dikasihi Kristus,
Berakar dan dibangun di dalam Kristus merupakan dasar kehidupan orang beriman; bertumbuh dan menghasilkan buah yang banyak. Sumber kehidupan kita adalah Kristus sang Air Kehidupan yang senantiasa memberikan kesegaran bagi kita.
Tuhan kiranya senantiasa menolong dan memberkati kita dalam segala apa yg kita kerjakan untuk kemuliaan bagi Kristus. Amin🙏
Sumber : Ev. Tulus Telaumbanua.
Post a Comment for "Berakar Dan Dibangun Dalam Kristus"