Translate

Menghadirkan Kerajaan Allah Di Bumi

Menghadirkan kerajaan Allah di bumi ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari Injil Matius 6:8-15. Dalam Matius 6:10, penulis Injil Matius dalam pimpinan Roh Kudus terkait dengan tema menghadirkan kerajaan Allah di bumi, menulis: “datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga”.

Shalom para pengunjung dan pembaca setia tulisan di blog ini. Apa kabar semuanya? Doa dan harapan saya, biarlah semua pengunjung dan pembaca setia blog ini selalu dalam keadaan sehat, dan sukses serta diberkati oleh Tuhan Yesus Kristus.

Saya selalu bersemangat dan antusias setiap kali memposting tulisan di blog ini. Mengapa? Karena saya percaya semua pengunjung dan pembaca setia blog ini senantiasa diberkati oleh Tuhan melalui firman Tuhan yang disajikan dalam blog ini.

Menjadi suatu kehormatan bagi saya bahwa pengunjung dan pembaca setia blog ini tidak pernah meninggalkan blog ini. pada sisi lain, saya juga mengapresiasi dan terus berdoa agar semua pengunjung dan pembaca setia blog tetap bergairah dan terus bertumbuh dalam iman serta kasih semakin bertambah kepada Tuhan dan sesama. Lebih dari itu, pengunjung dan pembaca setia blog ini juga terus menjadi berkat banyak orang.

Pernahkah Anda membayangkan, terlihat seperti apakah ketika sorga terbuka? Yakub adalah salah satu orang yang pernah diberi penglihatan bagaimana rupanya sorga yang terbuka melalui mimpi (Kej. 28:12-17). Saat itu, ia melihat tangga yang ujungnya sampai di langit dan para malaikat tengah turun naik di tangga tersebut.

Itulah ketika sorga terbuka. Waktu itu juga, Tuhan berkata akan memberikan tanah Betel kepada Yakub dan keturunannya. Dia juga akan memberikan keturunan yang sangat banyak bagi Yakub. Tidak hanya itu saja, Tuhan bahkan mengatakan bahwa semua keturunannya akan diberkati oleh karena Yakub, dan Dia sendirilah yang akan melindungi serta menyertai Yakub (ay.14-15). 

Pengalaman Yakub ini menunjukkan, sekalipun kita masih hidup di dunia ini, kita pun bisa mengalami sorga dalam kehidupan kita. Karena sejatinya, Tuhan ingin kita dapat mengalami berkat kesatuan, kerukunan, kesembuhan, kelimpahan, dan bahkan menjadi limpahan berkat bagi orang-orang di sekitar kita.

Sama seperti suasana sorgawi yang penuh dengan hadirat Allah, Dia pun ingin hidup kita di bumi senantiasa penuh dengan hadirat-Nya. Namun, iblis selalu berusaha merenggut semua itu dari kita dengan membisikkan pemikiran bahwa kita hanya dapat menerima berkat-berkat tersebut apabila kita sudah berada di sorga.


Iblis menipu manusia dengan gagasan bahwa di dunia hanya ada masalah, kesusahan, dan penderitaan saja. Tak ayal lagi, tidak sedikit orang yang menjalani hidup dalam keputusasaan.

Namun, meski Tuhan ingin melimpahi kita dengan berkat, sorga terbuka tidak akan terjadi begitu saja. Untuk dapat mengalami kehidupan di bumi seperti di sorga, kita pun harus mengusahakannya. Sungguh-sungguhlah berupaya mencari dahulu kerajaan-Nya di atas segalanya. Sampai kekudusan-Nya memenuhi hati kita, barulah kemuliaan Tuhan dapat dinyatakan dalam kehidupan kita.

Percayalah, Dia adalah Tuhan yang mengetahui apa yang kita perlukan, bahkan sebelum kita meminta kepada-Nya. Dia mampu melakukan jauh lebih banyak daripada yang kita doakan atau pikirkan.

RENUNGAN
Pembaca yang dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus, SORGA TERBUKA berarti sementara kita HIDUP DI DUNIA, kita bisa mengalami "DI BUMI SEPERTI DI SORGA"

APLIKASI
1. Sudahkah Anda mengalami kehidupan di bumi seperti di sorga? Mengapa?
2. Mengapa Anda harus mengalami Sorga Terbuka untuk “hidup di bumi seperti di sorga”?
3. Apa yang dapat Anda lakukan agar Anda dapat mengalami Sorga Terbuka?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan, terima kasih untuk pembukaan baru yang telah Engkau berikan kepada kami. Kami mau hidup di bawah sorga terbuka, sesuai kerinduan-Mu. Ajar kami, ya, Bapa agar kami dapat lebih lagi mencari hadirat-Mu terus dan terus lagi, sampai kekudusan-Mu melingkupi kami. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Post a Comment for "Menghadirkan Kerajaan Allah Di Bumi"