Mengalami Janji Penyertaan Tuhan
Mengalami janji penyertaan Tuhan ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari
Injil Matius 1:18-25. Dalam Matius 1:23, penulis Injil Matius dalam pimpinan
Roh Kudus terkait dengan mengalami janji penyertaan Tuhan, menulis demikian:
"Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang anak
laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel" --yang berarti: Allah
menyertai kita”.
Kita bersyukur kepada Tuhan karena atas perkenanan-Nya kita boleh memasuki tahun yang baru. Kita percaya bahwa Tuhan yang sudah menolong, menyertai dan memberkati hidup kita serta memakai kita untuk menjadi alat berkat-Nya bagi sesama di tahun yang lalu, Tuhan yang sama juga akan menyertai, menolong, memberkati hidup kita dan memakai kita untuk menjadi alat-Nya di tahun yang baru ini.
Kita bersyukur kepada Tuhan karena atas perkenanan-Nya kita boleh memasuki tahun yang baru. Kita percaya bahwa Tuhan yang sudah menolong, menyertai dan memberkati hidup kita serta memakai kita untuk menjadi alat berkat-Nya bagi sesama di tahun yang lalu, Tuhan yang sama juga akan menyertai, menolong, memberkati hidup kita dan memakai kita untuk menjadi alat-Nya di tahun yang baru ini.
Oleh karena
itu, kita tidak perlua cemas, kuatir, takut, gamang dan galau dalam menjalani
hidup di tahun yang baru ini. Ada jaminan dari Tuhan yaitu Dia menyertai kita,
Dia ada bersama kita dan kita tidak dibiarkan sendirian. Inilah yang menjadi
penguat iman kita dan peneguh harapan kita di tahun yang baru ini.
Tuntunan
Tuhan tidaklah terkhusus bagi orang-orang tertentu. Saat melihat bagaimana
Tuhan menyertai hidup sebagian orang, sedangkan hidup kita seakan tidak ada
perubahan, bahkan terjadi kemunduran, mungkin saja kita berkecil hati. Namun,
satu hal yang harus kita ketahui, Tuhan Yesus terlahir sebagai manusia bukan
hanya untuk orang-orang tertentu.
Tidak
peduli siapa pun diri kita, atau bagaimana dunia memandang kita, kita sama
berharganya dengan mereka di mata Tuhan. Melalui kelahiran-Nya ke dunia ini,
Tuhan bukan hanya menggenapi janji untuk memberikan jalan keselamatan bagi umat
manusia, tetapi Dia juga menganugerahkan janji penyertaan-Nya yang ajaib bagi
setiap kita.
Perhatikan bagaimana Tuhan menamai diri-Nya sendiri melalui nubuatan nabi Yesaya (Yes. 7:14) maupun pesan yang disampaikan malaikat Tuhan kepada Yusuf. Imanuel; dalam nama-Nya, terkandung janji bahwa Dia adalah Allah yang akan menyertai kita. Ya, karya Tuhan tidak berhenti pada keselamatan jiwa kita. Dia juga rindu untuk memberikan tuntunan-Nya yang ajaib di sepanjang hidup kita. Sebab Dia peduli pada setiap jengkal dalam seluruh aspek kehidupan kita.
Perhatikan bagaimana Tuhan menamai diri-Nya sendiri melalui nubuatan nabi Yesaya (Yes. 7:14) maupun pesan yang disampaikan malaikat Tuhan kepada Yusuf. Imanuel; dalam nama-Nya, terkandung janji bahwa Dia adalah Allah yang akan menyertai kita. Ya, karya Tuhan tidak berhenti pada keselamatan jiwa kita. Dia juga rindu untuk memberikan tuntunan-Nya yang ajaib di sepanjang hidup kita. Sebab Dia peduli pada setiap jengkal dalam seluruh aspek kehidupan kita.
Dengan demikian, kita boleh meyakini bahwa Tuhan sekali-kali tidak akan meninggalkan atau membiarkan kita. Bukan hanya di saat-saat tertentu, tetapi di setiap hari, setiap saat, Dia ingin menuntun kita. Sewaktu kita berdiri ragu di persimpangan jalan, Dia siap memberitahu jalan mana yang harus kita pilih.
Saat semua
pintu seakan tertutup bagi kita, Dia akan membawa kita pada pintu yang telah
disediakan khusus bagi kita. Ketika kita menghadapi badai permasalahan, Dia
sendiri yang akan mengajari bagaimana caranya merebut kemenangan dengan
gilang-gemilang.
Selama kita
menyerahkan diri dalam tuntunan-Nya dan melibatkan-Nya dalam semua rencana
kita, Dia akan mengajak kita melangkah bersama dalam anugerah-Nya yang ajaib.
Tuhan pun tidak akan pernah melepaskan tangan kita, sampai semua visi dan
janji-Nya tergenapi dalam hidup kita.
RENUNGAN
Pembaca yang dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus, Tahun boleh berganti, namun penyertaan Tuhan senantiasa ada. Masa depan yang penuh damai sejahtera senantiasa nyata bagi kita yang percaya pada-Nya. Siapa saja kita, TUHAN MAU dan SELALU SIAP menuntun kita DI SETIAP SAAT, sebab Dia adalah IMANUEL
APLIKASI
1. Apakah arti nama Imanuel bagi Anda? Bagaimana nama itu berpengaruh pada hidup Anda?
2. Menurut Anda, mengapa Tuhan ingin menyertai hidup Anda?
3. Bagaimana Anda dapat hidup dalam tuntunan Tuhan yang ajaib?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa yang baik, terima kasih untuk penyertaan-Mu dalam hidup kami. Ajarkan kami untuk membuka diri bagi-Mu, sehingga kami boleh berjalan dalam tuntunan-Mu yang ajaib. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”
RENUNGAN
Pembaca yang dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus, Tahun boleh berganti, namun penyertaan Tuhan senantiasa ada. Masa depan yang penuh damai sejahtera senantiasa nyata bagi kita yang percaya pada-Nya. Siapa saja kita, TUHAN MAU dan SELALU SIAP menuntun kita DI SETIAP SAAT, sebab Dia adalah IMANUEL
APLIKASI
1. Apakah arti nama Imanuel bagi Anda? Bagaimana nama itu berpengaruh pada hidup Anda?
2. Menurut Anda, mengapa Tuhan ingin menyertai hidup Anda?
3. Bagaimana Anda dapat hidup dalam tuntunan Tuhan yang ajaib?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa yang baik, terima kasih untuk penyertaan-Mu dalam hidup kami. Ajarkan kami untuk membuka diri bagi-Mu, sehingga kami boleh berjalan dalam tuntunan-Mu yang ajaib. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”
Post a Comment for "Mengalami Janji Penyertaan Tuhan"