Makna Hati Yang Gembira
Makna
hati yang gembira ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut
diambil dari kitab Amsal. Penulis kitab Amsal dalam pimpinan Roh Kudus terkait
dengan hati yang gembira, menulis demikian: “Hati yang gembira adalah obat yang
manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang” – Amsal 17:22.
Apa yang penulis Amsal
maksudkan dengan hati yang gembira? Hati yang gembira menunjuk kepada:
1. Hati yang baru dan hati yang taat – “Kamu
akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan
menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat” –
Yehezkiel 36:26.
2. Hati yang didiami oleh Roh Kudus – “Roh
itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah anak-anak Allah” –
Roma 8:16.
3. Hati yang didiami Roh Kudus bukti bahwa
kita sudah di dalam Kristus – “Tetapi semua orang yang
menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang
percaya dalam nama-Nya; orang-orang yang diperanakkan bukan dari darah atau
dari daging, bukan pula secara jasmani oleh keinginan seorang laki-laki,
melainkan dari Allah” – Yohanes 1:12-13.
“Barangsiapa percaya kepada Anak
Allah, ia mempunyai kesaksian itu di dalam dirinya; barangsiapa tidak percaya
kepada Allah, ia membuat Dia menjadi pendusta, karena ia tidak percaya akan
kesaksian yang diberikan Allah tentang Anak-Nya. Dan inilah kesaksian itu:
Allah telah mengaruniakan hidup yang kekal kepada kita dan hidup itu ada di
dalam Anak-Nya. Barangsiapa memiliki Anak, ia memiliki hidup; barangsiapa tidak
memiliki Anak, ia tidak memiliki hidup” – 1 Yohanes 5:10-12.
4. Hati yang gembira adalah obat menunjuk
kepada Tuhan Yesus Kristus adalah sumber kesembuhan, balsam dari Gilead – “Tidak
adakah balsam di Gilead? Tidak adakah tabib di sana? Mengapakah belum datang
juga kesembuhan luka puteri bangsaku? Tiba-tiba Babel jatuh dan pecah,
ratapilah dia! Ambillah balsam untuk lukanya, mungkin ia menjadi sembuh! Yeremia
8:22; 51:8. “Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu
salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya
kamu telah sembuh. Sebab dahulu kamu sesat seperti domba, tetapi sekarang kamu
telah kembali kepada gembala dan pemelihara jiwamu” – 1 Petrus 2:24-25; band.
Yesaya 53:5-6.
5. Hati yang gembira adalah obat menunjuk
kepada hati yang melimpah dengan syukur – “Kamu telah menerima
Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia. Hendaklah
kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah
teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah
dengan syukur” – Kolose 2:6-7 – “Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab
itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu” – 1 Tes. 5:18.
6. Obat: sifatnya hanya
temporal atau sementara atau situasional saja.
7. Kesimpulan: Pertama,
bukan hati yang gembira yang menjadi obat untuk kita sembuh. Dengan kata lain,
hati yang gembira itu bukan sumber kesembuhan kita, karena tidak mungkin kita
bisa gembira kalau mengalami sakit kanker, dan penyakit kronis lainnya. Sakit perut
saja kita sulit untuk gembira. Dua, hati yang gembira adalah hati yang sudah
dibaharui dan hati yang taat karena ada Tuhan Yesus di dalamnya melalui Roh
Kudus. Tiga, hati yang gembira karena Tuhan Yesus yang menjadi sumber
kesembuhan bagi kita. Empat, hati yang gembira karena melimpah dengan syukur.
Post a Comment for "Makna Hati Yang Gembira"