Translate

Memenuhi Hati Kita Dengan Firman Tuhan

Memenuhi hati kita dengan firman Tuhan ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari surat rasul Paulus kepada jemaat Tuhan di kota Korintus, yaitu 2 Korintus 10:3-7. Salah satu ayatnya saya lampirkan sebagai berikut di bawah ini.

“2 Korintus 10:5 Kami mematahkan setiap siasat orang dan merubuhkan setiap kubu yang dibangun oleh keangkuhan manusia untuk menentang pengenalan akan Allah. Kami menawan segala pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus”.

Firman Tuhan dalam hidup kita sangatlah penting. Dikatakan demikian, karena firman Tuhan merupakan isi hati Tuhan yang disampaikan kepada kita untuk kita hidupi dan lakukan. Firman Tuhan membantu iman kita bertumbuh dan semakin kuat. Firman Tuhan menjadi kompas kehidupan supaya kita tidak tersesat dalam dunia yang penuh dengan dosa dan kejahatan.

Pada sisi lain, firman Tuhan memberikan penghiburan, menguatkan dan meneguhkan pengharapan kita kepada Tuhan, sehingga kita sekalipun menghadapi dan mengalami beragam pergumulan, firman Tuhan memampukan kita untuk menjalaninya sampai kita dapat melewati dengan penuh kemenangan.


Itulah sebabnya, tema kita pada kesempatan ini saya beri judul yaitu memenuhi hati kita dengan firman Tuhan. Hati merupakan pusat kehendak, keinginan dan kemauan kita. Sebagai manusia berdosa, maka hati acap kali dikuasai oleh hal-hal negatif. Itu sebabnya, supaya hati tidak dikuasai oleh hal yang jahat, maka kita harus mengisinya dengan firman Tuhan. Dengan cara itulah maka hati kita melimpah dengan syukur.

Jason bekerja sebagai staff promosi di perusahaan entertainment. Pada saat mulai bekerja, ia belum pernah menyentuh rokok maupun alkohol. Jason mengetahui bahwa Allah tidak berkenan pada kedua hal yang merusak tubuh tersebut.

Namun, setiap harinya, baik itu di kantor maupun pada saat meeting, ia bertemu dengan banyak orang yang mengonsumsinya. Orang-orang itu pun mulai mempengaruhi pikiran Jason. Mereka mengatakan bahwa zaman sudah berubah dan tidak seharusnya ia sekaku itu.

Apalagi menghindari sesuatu yang untuk sesaat dapat melepaskannya dari beban stress. Lama-kelamaan, Jason semakin penasaran. Awalnya ia pikir ia hanya akan mencoba sekali, tetapi kini ia menjadi seperti orang-orang di sekitarnya, hari-harinya tidak bisa terlepas dari rokok dan alkohol.

Dunia dengan segala keinginannya akan mencoba untuk mempengaruhi kita dan membuat kita melakukan apa yang belum tentu benar di mata Tuhan. Namun, sebagai anak-anak-Nya kita perlu mengetahui bahwa hidup di dunia ini bukan berarti hidup secara duniawi.

Bahkan Paulus berkata bahwa kita tidak berjuang secara duniawi. Tuhan sudah menyediakan kepada kita apa yang kita butuhkan untuk melawan keinginan-keinginan duniawi yang menghampiri kita. Itu adalah firman-Nya, yang Dia anugerahkan untuk menjaga pikiran kita.

Untuk itulah, kita perlu mempelajari apa yang Tuhan firmankan tentang tubuh dan kesehatan kita. Firman Tuhan mengatakan bahwa tubuh kita adalah bait Roh Kudus, tempat berdiamnya Allah yang hidup. Tubuh kita pun telah dibeli-Nya dengan harga yang mahal, dengan darah yang dicurahkan lewat pengorbanan-Nya di atas kayu salib. Jika kita memenuhi pikiran kita dengan kebenaran-kebenaran ini, maka hati kita pun akan diliputi rasa syukur dan keinginan untuk menyenangkan hati Tuhan dengan menjaga tubuh kita sendiri.

Pikiran yang selaras dengan firman Tuhan ini pada akhirnya akan melahirkan keinginan-keinginan yang benar, yang membawa kita pada transformasi kesehatan yang luar biasa.

RENUNGAN
Ketika pikiran kita DIPENUHI DENGAN FIRMAN ALLAH tentang kesehatan, maka kita akan MEMILIKI KEINGINAN YANG BENAR untuk hidup sehat

APLIKASI
Bagaimanakan Anda memenuhi pikiran Anda dalam keseharian Anda? Apa hubungannya firman Tuhan dengan pola pikir Anda? Dan apakah pengaruhnya terhadap kesehatan Anda? Bagaimana Anda dapat memiliki keinginan yang selaras dengan keinginan Tuhan untuk hidup sehat?

Post a Comment for "Memenuhi Hati Kita Dengan Firman Tuhan"