Translate

Kerajaan Allah Sudah Dekat

Kerajaan Allah sudah dekat ~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari Injil Matius 4:12-17. Kerajaan Allah dikatakan "sudah dekat" karena Yesus menebus dosa-dosa manusia di atas kayu salib. Maka pada hari pentakosta, Kerajaan Allah dimanifestasikan. Yesus dinubuatkan oleh nabi Yesaya - Yesaya 9:1-2 - akan melayani orang-orang Israel di daerah bangsa-bangsa lain, yang hidup dalam kegelapan.

Apa isi khotbah Yesus kepada orang-orang yang hidup dalam kerajaan kegelapan? Di dalam khotbah-Nya, Yesus menawarkan Kerajaan Allah pada orang-orang yang hidup dalam kerajaan kegelapan. Tuhan Yesus menawarkan perpindahan kerajaan pada mereka. Nah, bagaimana caranya agar mereka dapat berpindah dari kerajaan kegelapan kepada Kerajaan Allah?

1. Bertobat.
Mereka harus menyadari dan mengakui bahwa mereka ada di dalam kerajaan kegelapan dan berpaling dari kerajaan gelap kepada Kerajaan Allah..

Bertobat (bahasa Yunani: metanoia) artinya berbalik 180 derajat. Berbalik dari apa? Berbalik dari jalan yang berdosa menuju ke jalan yang benar. Berbalik dari kehidupan yang berdosa ke dalam kehidupan dalam terang kebenaran. Berbalik dari kehidupan dalam kegelapan ke dalam kehidupan yang terang.


Meninggalkan semua perbuatan dosa dan kedagingan yang akan membinasakannya masuk ke dalam hidup yang kekal/abadi. Melakukan kebenaran dan semua yang dikehendaki oleh Allah dalam kehidupan mereka.

Hal itu harus menjadi prioritas utama dan fokus utama dari umat yang ada dalam kegelapan sehingga mereka harus berpindah dari kerajaan gelap ke dalam Kerajaan Sorga. Itulah syarat pertama dan terutama yaitu bertobat dari segala jalan yang berdosa.

2.Percaya kepada kabar baik (Injil) tentang Kerajaan Allah.
Tanpa iman, mereka tidak mungkin dapat berpindah kerajaan. Mereka akan tetap tinggal dalam kerajaan kegelapan yang penuh dosa dan kejahatan. Mereka terpenjara dalam kerajaan kegelapan karena mereka tidak tahu jalan keluar dari kerajaan kegelapan itu.

Sebuah negara yang dirusak oleh premanisme. Dalam negara itu, kerajaan premanlah yang berkuasa. Para premanlah yang memerintah dan berkuasa. Itu sebabnya dalam kerajaan preman kekerasan, tipu muslihat dan saling membunuhlah yang terjadi.

Orang-orang yang dikuasai oleh kerajaan preman menjadi jahat, merampok, membunuh dan memakai narkoba dan segala perbuatan jahat lainnya. Cara dan gaya hidup sungguh-sungguh jahat, tidak ada perikemanusiaan. Semua kehidupan di dalamnya mencekam dan penuh ketakutan.

Apa solusinya? Presiden negara itu mulai mencanangkan program pengampunan dan pemulihan kepada semua preman-preman dalam negara itu. Presiden menawarkan pengampunan dari hukuman mati bila mereka bersedia menyerah kepada pemerintah untuk ikut program rehabilitasi.

Dua langkah apa yang harus ditempuh oleh setiap "preman" untuk diselamatkan?"

Satu, mereka harus bertobat dari kerajaan preman. Bertobat artinya berbalik 180 derajat dan menyerah kepada pemerintah.
Dua, percaya bahwa pemerintahnya baik dan mampu mengampuni dan memulihkan mereka. Ini adalah khotbah Yesus yang pertama yang dicatat oleh Matius. Yesus menawarkan perpindahan kerajaan.

Post a Comment for "Kerajaan Allah Sudah Dekat"