Resep Masakan Brokoli Cah Tofu Telur Puyuh
Resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh – Resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh
merupakan salah satu resep masakan yang layak untuk dicoba oleh para bunda di
rumah. Resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh sangat kaya akan vitamin yang
dibutuhkan oleh seluruh anggota keluarga. Itu sebabnya saya sangat
merekomendasikan resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh kepada para bunda
untuk dijadikan salah satu menu utama dalam menyeiapkan makanan bagi anggota
keluarga.
Selain
itu, resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh ini, bahan-bahannya pun sangat
gampang ditemukan. Semua bahan tersebut tidaklah sulit untuk ditemukan karena
bahan-bahan untuk membuat resep masakan brokoli cah tofu telur puyuh bisa bunda
dapatkan baik di super market maupun di pasar-pasar tradisional yang ada di
lingkungan para bunda.
Brokoli
kaya vitamin, telur puyuh dan tofu (tahu jepang) kaya protein, tentu
saja Brokoli Cah Tofu Telur Puyuh merupakan makanan sehat dan bergizi
tinggi. Anda harus mencobanya di dapur anda. Makanan ini merupakan salah satu
menu favorit saya ketika berbuka puasa maupun santap sahur, bahkan pada
hari-hari biasa saya juga sering memasak sayur brokoli cah tofu telur puyuh
yang sangat sedap dan menggugah selera ini.
Bahan-bahan
1/2 tahu jepang (tofu)
1/2 bonggol brokoli
Air masak secukupnya
1 sendok makan tepung maizena
2 siung bawang putih
1 sendok makan saus tiram
Bumbu penyedap rasa secukupnya
Merica bubuk
secukupnya
6 butir telur puyuh rebus
Cara
membuat
1. Cuci brokoli
hingga bersih, lalu potong-potong sesuai selera, kemudian rendam
dengan air garam supaya ulat-ulat sayur keluar dan mati, lalu tiriskan.
2. Potong-potong tofu (agak tebal karena mudah
hancur), lalu goreng tofu sampai berwarna kecoklatan, kemudian sisihkan.
3. Tumis bawang putih yang telah disisit
halus sampai keluar bau wangi harum, kemudian masukan tofu dan brokoli, lalu
tumis sejenak.
4. Masukan saus air, saus tiram, bumbu penyedap
rasa, dan merica bubuk, lalu aduk-aduk sampai rata. Setelah itu masukan telur
puyuh yang telah dikupas bersih.
5. Dan yang terakhir masukan tepung maizena yang
sudah dicairkan sampai dengan kekentalan sesuai keinginan sambil
diaduk merata, lalu diamkan sebentar,. Brokoli cah tofu telur puyuh yang hurih
dan sedap kini telah siap dihidangkan.
Post a Comment for "Resep Masakan Brokoli Cah Tofu Telur Puyuh"