Translate

Diutus Untuk Membawa Transformasi

Diutus untuk membawa transformasi ~ Landsan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari Injil Matius 5:13-16. Kita ada di dunia karena ada tujuan Allah yang harus dicapi di dalam dan melalui kita. Itu sebabnya, setelah Tuhan Yesus menyelamatkan kita, Dia mengutus kita kembali ke dalam dunia untuk membawa transformasi bagi komunitas di mana kita ada. Tujuannya bukan sekedar kita ada dan hidup di bumi ini melakukan ritual atau seremonial keagamaan. Tujuannya ialah untuk membentuk dan membangun suatu komunitas yang di dalamnya nilai-nilai dan tanda-tanda Kerajaan Allah hidup dan berkembang dalam totalitas hidup kita.

Sebab hanya komunitas yang menghadirkan nilai-nilai dan tanda-tanda Kerajaan Allah yang akan menjadi instrumen (alat) yang dipakai Tuhan untuk membawa dan melakukan serta menggerakkan transformasi di dalam dunia. Komunitas Kerajaan Allah merupakan koloni-koloni yang diutus oleh Allah untuk menempati dan mengalahkan kekuatan kegelapan.

Pertanyaan penting yang harus diajukan ialah: "Apa sesungguhnya tugas kita sebagai komunitas Kerajaan Allah di dalam dunia dan di tengah masyarakat?" Ada beberapa hal yang menjadi tugas utama kita sebagai komunitas Kerajaan Allah, yaitu:


1. Menyebarluaskan gaya hidup kerajaan.
Komunitas adalah rumah tempat tinggal Kristus, Raja dunia. Dengan menjadi tempat tinggal-Nya, setiap anggota mencerminkan gaya hidup dari sang Raja. Ketika semua anggota kerajaan di dalam komunitas tersebut mendemonstrasikan budaya yang lahir dari pikiran dan perasaan Kristus, maka masyarakat sekelilingnya akan digarami dan diterangi hidupnya. Akibatnya, mereka akan memuliakan Bapa di sorga - Matius 5:13-16.

2. Menjadi sumber hikmat.
Pada akhir zaman, ketika rumah Tuhan (komunitas) berdiri di atas gunung Tuhan (Kerajaan Allah), maka bangsa-bangsa akan berduyun-duyun datang ke sana untuk mencari hikmat - Yesaya 2:2. Mereka akan naik ke gunung Tuhan untuk mencari jalan-jalan hikmat Tuhan - Yesaya 2:3.

Pada saat itu, komunitas Kerajaan Allah akan menjadi pusat firman Tuhan dan pengajaran. Akan lahir berbagai macam hikmat di berbagai bidang kehidupan, bisnis, pendidikan, pemerintahan, keluarga, seni, olah raga, dan sebagainya. Gereja akan menjadi pusat dari berbagai ragam hikmat untuk menjadi jawaban di berbagai bidang kehidupan.

3. Menjadi pangkalan peperangan rohani.
Hanya kepada komunitas (minimal 2-3 orang) yang bersehati, diberikan Allah kunci-kunci Kerajaan Allah - Matius 18:18-20. Kunci-kunci tersebut adalah untuk mengikat dan melepaskan. Komunitas adalah pangkalan peperangan rohani yang sangat ditakuti oleh kerajaan kegelapan. Bahkan malaikat-malaikat di sorga pun menantikan komando hikmat yang dilepaskan dari bumi ke alam sorga - Efesus 3:8-11.

Bila komunitas Kerajaan Allah telah berfungsi secara penuh, maka kuasa-kuasa kegelapan dapat dilumpuhkan. Dengnan demikian, hikmat Allah diberitakan dan budaya Kerajaan Allah dapat disebarluaskan.