MENJADI PENGIKUT KRISTUS
Rasul Paulus menulis: "Jadilah pengikutku, sama seperti aku juga menjadi pengikut Kristus" - 1 Korintus 11:1. Setiap kita yang telah menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat pribadi, memiliki tanggung jawab untuk hidup mengikuti teladan hidup Kristus dan menjadi seperti Dia. Apakah artinya menjadi sama seperti Kristus?
1. Mengasihi Allah dan sesama
Menjadi seperti Kristus, pertama-tama dan terpenting ialah mengasih Allah Bapa dan juga mengasihi sesama. Kasih kita kepada Bapa di sorga memotivasi dan mengarahkan kasih kita kepada orang lain. Sebagaimana kasih Kristus kepada Allah selalu menjadi yang terutama dan terpenting. Kasih Kristus kepada kita didasarkan pada kasih-Nya kepada Sang Bapa - Mat. 22:37-39; Yohanes 17:23-24.
2. Kesediaan dan kerelaan untuk melakukan kehendak Allah
Menjadi seperti Kristus adalah ditunjukkan dalam sikap kesediaan dan kerelaan untuk melakukan kehendak Allah dalam totalitas hidup kita. Kristus dalam totalitas hidup-Nya selalu sigap dan siap melakukan kehendak Bapa-Nya. Kristus memiliki komitmen, dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap Bapa-Nya. Kasih Kristus kepada Bapa-Nya dinyatakan dalam perhatian-Nya terhadap kemuliaan Allah, terhadap kehendak-Nya dan terhadap firman-Nya serta terhadap dekatnya kehadiran-Nya - Lukas 5:16; Yohanes 17:21. Kita melihat kasih ini dalam kesetian-Nya kepada Allah dan kesedian-Nya untuk melaksanakan kehendak Allah dengan mempersembahkan diri-Nya demi penebusan kita. Kasih Kristus kepada Bapa-Nya dinyatakan lebih lanjut dalam kasih-Nya akan kebenaran dan kebencian-Nya akan dosa. Kita dituntut untuk melakukan seperti apa yang telah dilakukan oleh Kristus. Itulah makna menjadi seperti Kristus.
3. Peduli kepada sesama
Menjadi seperti Kristus adalah diperlihat di dalam kepedulian kita kepada sesama. Kasih Kristus kepada manusia ditunjukan dengan berbelas kasihan kepada manusia berdosa, kebaikan hati-Nya kepada manusia, air mata-Nya kepada manusia, kerendahan hati-Nya, perbuatan-Nya yang baik, kelembutan-Nya, pengampunan-Nya, kesabaran-Nya dan dalam rahmat-Nya. Dia juga menunjukkan kasih ketika Dia menegor dosa, mengungkapkan kemarahan kepada orang yang kejam dan tak berperasaan atau tidak peka terhadap penderitaan dan kebutuhan orang lain, mengingatkan kita terhadap neraka dan mempersembahkan diri-Nya sendiri sebagai suatu korban.
Post a Comment for "MENJADI PENGIKUT KRISTUS"