Allah Sumber Kekuatan Bagi Kita
Allah sumber kekuatan bagi kita
~ Landasan firman Tuhan untuk tema tersebut diambil dari surat rasul Paulus
kepada orang Kristen yang ada di kota Korintus, yaitu: 2 Korintus 4:1-15. Kita pasti pernah menyaksikan pertandingan sepak bola, dan pasti juga
sudah mempunyai pemain idola. Akan tetapi saudaraku, tidak semua orang dapat
menjadi pemain sepak bola yang baik, sebab menjadi petarung sepak bola
membutuhkan kekuatan fisik maupun kemampuan tehnik supaya dapat meraih
kemenangan.
Itu sebabnya sebuah klub sepak bola yang baik memiliki tenaga pelatih. Dari
pelatih tersebut, para pemain menerima bimbingan tehnik untuk bermain sepak
bola yang berprestasi. Begitu juga kita saudaraku dalam hal iman, orang-orang
Kristen adalah petarung-petarung iman. Namun kita tidak perlu khawatir karena
Allah yang adalah sumber kekuatan kita, memberikan kepada kita kekuatan yang
melimpah-limpah.
Allah selalu memberikan
kekuatan yang melimpah-limpah kepada orang - orang percaya (Kristen).
Mengapa Allah selalu memberikan kekuatan yang melimpah-limpah kepada
orang-orang percaya (Kristen)? Allah selalu memberikan kekuatan yang
melimpah-limpah kepada orang Kristen karena tujuan-tujuan yang tertulis dalam 2
Korintus 4:1-15, yaitu:
1. Supaya kita sanggup memberitakan Injil (3-5)
Orang-orang Kristen dipanggil untuk memberitakan Yesus Kristus. Oleh karena
itu, setiap orang Kristen harus menyadari betul bahwa setelah ia ditebus ia
harus memberitakan Yesus Kristus yang telah menebus dosa-dosanya supaya
orang-orang lain percaya dan menerima tebusan serta hidup dalam kesucian di
dalam Yesus Kristus, sehingga mereka tidak binasa dalam neraka.
Untuk berhasil dalam memberitakan Yesus Kristus, kita sebagai orang-orang
yang telah menerima penebusan itu memerlukan kekuatan dari Allah. Kekuatan dari
Allah ibarat bahan bakar yang membuat hidup yang telah ditebus menjadi aktif
dalam memberitakan Yesus Kristus, baik tentang kehidupan-Nya, kemenangan-Nya,
dan juga pengalaman penderitaan-Nya hingga kematian-Nya di dunia ini.
2. Supaya
kita sanggup menanggung penderitaan (10)
Menjalani hidup sebagai orang Kristen di dalam dunia ini tidak mudah.
Terkadang kita mengalami kesukaran, aniaya, fitnahan, dan penderitaan dalam
kehidupan ini. Akan tetapi kita tidak perlu kaget atau bahkan mengeluh, karena
pengalaman tersebut telah dilalui oleh Kristus dalam masa kehidupan-Nya di
dunia.
Sebaliknya, biarlah segala kesukaran, aniaya, fitnahan, dan penderitaan
tersebut kita jalani saja untuk menjadi suatu pengalaman dalam perjalanan iman
kita. Sebagai orang Kristen, kita pasti mampu untuk menjalani hal terburuk
sekalipun dalam kehidupan kita, karena kekuatan yang Allah berikan kepada kita.
Kekuatan dari Allah dapat merubah pemahaman orang Kristen tentang penderitaan.
Oleh karena itu jangan pernah menyerah bahkan menghindar dari segala kesukaran
dan penderitaan yang terjadi dalam kehidupan kita.
Akhirnya saudaraku, dengan kekuatan dari Allah maka kita pasti mampu
menyatakan apa yang benar, hidup aktif untuk memberitakan Kristus, dan memahami
penderitaan sebagai sesuatu yang berguna untuk menarik hidup kita kepada
Tuhan.
Post a Comment for "Allah Sumber Kekuatan Bagi Kita"